KONSEPSI NTB Gandeng Perguruan Tinggi Susun Buku Ajar Kebencanaan

KONSEPSI NTB Gandeng Perguruan Tinggi Susun Buku Ajar Kebencanaan

Mataram – Konsorsium Untuk Studi dan Pengembangan Partisipasi (KONSEPSI) NTB bekerja sama dengan Forum Perguruan Tinggi Pengurangan Risiko Bencana (FPT-PRB) di NTB sedang menyusun buku ajar kebencanaan bagi perguruan tinggi di NTB. Terdapat tiga perguruan tinggi yang terlibat dalam penyusunan buku ajar kebencanaan ini. Diantaranya yaitu Prodi Sosiologi Universitas Mataram, Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Mataram, dan Prodi Keperawatan Stikes Yarsi Mataram.

Kegiatan ini terlaksana atas dukungan dari Oxfam di Indonesia melalui KONSEPSI NTB yang merupakan salah satu mitra strategis dalam implementasi Program Indonesia Climate and Disaster Resilience Communities (ICDRC).

Menurut Nasri selaku Project Manajer ICDRC buku ajar tersebut akan mencakup berbagai aspek terkait isu kebencanaan, seperti mitigasi, persiapan, penanggulangan, pemulihan, dan rehabilitasi. Buku ajar tersebut juga akan mencakup pengetahuan tentang risiko bencana dan manajemen risiko bencana.

Harapannya masing-masing perguruan tinggi ini akan menghasilkan buku ajar tentang kebencanaan dengan perspektif sesuai keilmuan masing-masing. “targetnya akan lahir tiga buku ajar masing-masing dari Prodi Sosiologi Universitas Mataram, Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Mataram, dan Prodi Keperawatan Stikes Yarsi Mataram” ucap Nasri dalam rapat Koordinasi yang dilakukan di Ruang Aula Fakultas Hukum, Rabu (12/4/2023).

Selain itu, Dr. Hilman Syahrial selaku Dekan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Mataram menyambut baik kerjasama ini. Terlebih, Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Mataram dalam kurikulum terbarunya telah memasukan matakuliah Hukum Kebencanaan sebagai matakuliah baru yang akan diimplementasikan pada tahun ajaran mendatang.

“Pada prinsipnya kami sangat menyambut baik kerjasama ini. Hadirnya buku ajar ini sangat penting bagi Mahasiswa, Dosen dan civitas akademika lainnya yang ingin mendalami ilmu kebencanaan dari perspektif hukum” ucapnya.

Buku ajar kebencanaan ini rencananya akan diterbitkan pada bulan Mei tahun 2023 dan akan di cetak dan di distribusikan bagi perguruan tinggi maupun instansi terkait lainnya. Diharapkan dengan adanya buku ajar ini, mahasiswa dapat lebih memahami tentang penanggulangan bencana dan dapat berkontribusi dalam mengurangi dampak buruk dari bencana di masa depan.

Bagikan Tulisan ini:

Berikan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Lihat Berita lainnya

Berlangganan Berita Kami

Jangan lewatkan Update Kegiatan-kegiatan terbaru dari Kami

Having Computer issues?

Get Free Diagnostic and Estimate From Computer Specialist!